Sambut Ramadhan, Jamaah Masjid Gajihan Menggelar Pawai

Desember 25, 2017




Pandes – Umat muslim bersuka cita menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1438 H. Warga Gajihan desa Pandes berkumpul di masjid Taqwa untuk menggelar pawai serentak, Kamis (25/5/2017).

Pawai tersebut digelar di desa Pandes dan wilayah kecamatan Wedi menggunakan kereta kelinci. Ketua Takmir Masjid, Danang Sutadi mengemukakan, Pawai diikuti ratusan peserta dari jamaah masjid beserta warga sekitar mulai dari anak-anak hingga lanjut usia.

Pawai yang berlangsung setelah sholat ashar itu, mendapat apresiasi baik dari kalangan masyarakat. Sebagai titik kumpul di Masjid Taqwa, nantinya peserta pawai akan  mengelilingi Desa Pandes dan wilayah Kecamatan Wedi kemudian berkumpul kembali di masjid taqwa. Di sepanjang pawai, peserta membawa atribut yang bertuliskan kutipan ayat-ayat Qur'an. Pawai tersebut di tutup dengan makan bersama dan pembagian doorprize di masjid Taqwa.

"Tujuannya untuk mengingatkan ke masyarakat umum bahwa sebentar lagi sudah masuk bulan Ramadhan selain itu juga sebagai syiar agama dan pesta Jamaah," kata Danang Sutadi, Kamis (25/5).

Ketua Remaja Islam Masjid (RISMA) Gajihan, Umar Sahid menambahkan, Selain Pawai ada juga berbagai kegiatan selama Ramadhan mulai dari TPA, Buka Bersama, Sholat tarawih, Tadarus, dan Itikaf. Kegiatan ini menjadi agenda rutin Jamaah untuk menyemarakkan bulan suci Ramadhan. Harapanya dengan kegiatan ini masyarakat lebih semangat untuk menjalankan ibadah Ramadhan.


"Ya seneng bisa jalan-jalan lihat pemandangan sepanjang perjalanan, tahun depan pengen di adakan acara seperti ini lagi," Ungkap Ibnu Rohadi peserta pawai.

Tidak ada komentar:

PandesIT. Diberdayakan oleh Blogger.